Launching Menu The Sunan Hotel Solo Dalam Rangka Earth Hour
Solo - kulinersoloraya.com - Bertepatan dengan earth hour 2017 yang jatuh pada hari
Sabtu, tanggal 25 Maret 2017, The Sunan
Hotel Solo melakukan serangkaian kampanye untuk mendukung gerakan hemat energi.
Hotel bintang 4 ini menunjukan kepedulian terhadap isu lingkungan dengan
meluncurkan 3 jenis menu ramah lingkungan. Menu makanan ini hanya sedikit
membutuhkan energi listrik, gas, dan minyak. Sehingga menu ramah lingkungan ini
aman bagi tubuh dan tidak merusak bumi.
3 Jenis menu yang dihadirkan The Sunan Hotel Solo dalam rangka mendukung earth hour adalah :
- Pancake Ubi Ungu, yaitu sejenis kue dadar yang terbuat dari adonan labu dengan isi ubi ungu yang diproses pan fried.
- Ubi Wedang ala Kosan, yaitu minuman hangat berisi mochi yang terbuat dari ubi ungu. Disajikan dengan air rempah.
- Juice Ubi Ungu, yaitu minuman dingin yang terbuat dari campuran ubi ungu dan susu.
![]() |
pancake ubi ungu |
Selain menyajikan menu ramah
lingkungan, The Sunan Hotel Solo juga akan mengadakan pemadaman listrik selama
1 jam pada pukul 20.30 – 21.30 WIB di beberapa titik area seperti lobby, spot gedung sunan 1 & 2, dan
area parkir. Pemadaman listrik ini dalam rangka earth hour yang merupakan sebuah kampanye global yang diprakarsai
oleh World Wide Found for Nature
(WWF). Kegiatan ini berupa pemadaman lampu yang tidak diperlukan di rumah atau
perkantoran selama satu jam. Kampanye ini bertujuan untuk meningkatkan
kesadaran akan perlunya tindakan serius menghadapi perubahan iklim.
Kampanye earth hour ala The Sunan Hotel Solo juga mengajak publik untuk
melakukan perubahan gaya hidup yang sederhana dan murah dengan menampilkan
kreasi busana dari Batik Pria Tampan. Proses finishing batik ini memakai cahaya matahari untuk menghasilkan
warna yang menarik. Dalam kampanye earth hour tersebut juga menampilkan
aksesoris yang terbuat dari bahan alam seperti kacamata dari kayu dan sepatu
bahan serabut dari EastWoodltd. Untuk
model dan make up dan hair do by fifeey. Acara di Narendra
Restaurant The Sunan Hotel Solo ini bertujuan mengajak masyarakat untuk
melakukan perubahan menuju gaya hidup yang hemat energi, murah, dan sederhana.
Simak juga videonya ya!
ya ampun pizza nya enak banget lihat toping nya. itu model nya bikin gagal focus *eh
BalasHapusga ada pizza broo.. ahaha... itu pie :D
HapusKelihatannya kuliner di hotel ini enak banget ya
BalasHapusyuk, cicipin
HapusWahahaaa makananannya sangat back to nature, telo, tapi didandani ala hotel jadi cantik.
BalasHapusga nyangka ya klo itu terbuat dari ketela
Hapus